Hari Sabtu tanggal 17 Juli seperti yang sudah kukatakan ulang tahun sahabatku. Sekali lagi aku ucapin Selamat Ulang Tahun yang ke-12. Yah, hari ini berjalan lancar seperti biasa. Tak ada yang menarik. Oh, ya sesuai janjiku aku mau menceritakan kejadian menarik yang tak pernah kulupakan. Gini ceritanya simak baik-baik ya...
Waktu liburan kenaikan kelas. Keluargaku yang dari kota Mojokerto datang berlibur ke rumah nenek yang tentunya nenekku juga. Adik keponakanku pingin berenang. Dan kebetulan aku juga sedang bermain bersama temanku di sana, jadi aku diajak sekalian. Tak hanya aku dan temanku yang diajak, tetapi keluargaku yang lain juga. Aku dan temanku sih mau saja. Akhirnya aku pulang untuk mengambil baju renang, baju ganti, dan peralatan mandi.
Kami berangkat naik mobil. Fyuh.... mobilnya sesak sekali, bukan aku dan temanku saja yang ikut. Tetapi hampir seluruh keluargaku juga ikut. Betapa tersiksanya aku dicepit oleh 2 keluargaku yang berbadan gemuk. Oh....
Sebelum ke kolam renang kami berhenti sejenak untuk mampir ke rumah buyutku. Di rumah buyutku kami berhenti sejenak. Selanjutnya kami melanjutka ke kolam renang. Sekarang mobilnya tidak sesak lagi. Karena sebagian keluargaku ada yang tinggal di rumah buyutku itu.
Tak berapa lama kemudian kami sampai. Kami membayar dulu di loket sebelum masuk. Aku sempat berbincang-bincang sejenak dengan kakak penjaga loket yang entah siapa namanya. Setelah selesai kami semua langsung masuk dan berenang. Ketika aku sedang asyik berenang bersama temanku tanteku memanggilku untuk segera mandi dan ganti baju. Aku dan temanku langsung keluar dari kolam dan mengambil baju ganti dan peralatan mandi. Kami harus mengantri dulu di kamar mandi khusus wanita. Karena antriannya cukup panjang aku dan temanku harus menunggu lama sekali. Saat itu temanku mengatakan padaku bahwa keluargaku tak ada. Aku tidak percaya dan tetap tenang. Aku menenangkannya dengan mengatakan bahwa mungkin mereka sedang membeli makanan bersama.
Setelah mandi kami (aku dan temanku) segera mencari keluargaku. Karena keluargaku tidak ketemu temanku gelisah. Aku menyarankan untuk mencari ke segala tempat. Setelah lelah mencari dan tak ketemu pula, kami putus asa dan segera mencari cara lain. Dan aku mengusulkan untuk bertanya kepada kakak yang menjaga loket. Setelah sampai, kami bertanya tentang keluargaku yang tadi datang bersamaku dan kakak itu tidak tahu apa-apa karena banyak sekali yang datang ke sini bersama keluarganya. Habislah sudah harapan kami. Dengan segera kami berlari menuju ke tempat parkir untuk mencari mobil keluargaku. Dan dengan teliti kami mengamati setiap mobil yang ada. Dan ternyata mobil yang kami cari tidak ada. Oh... putuslah sudah harapanku. Kami hanya bisa diam ditengah lapangan parkir itu. Melihat kami yang hanya diam saja, tukang parkir menawari kami tempet duduk. Kami duduk dengan lemas. Aku hampir menangis karena itu. Tetapi, temanku segera menghiburku dengan cerita-ceritanya yang lucu. Dan temanku mengusulkan untuk menelepon orang tuaku untuk menjemputku di wartel. Ketika akan berjalan, ada mobil yang berhenti didepan kami. Ternyata itu adalah mobil saudaraku. Mereka tertawa melihat ekspreksi dan dandanan kami yang nampak marah dan seperti anak yang hilang. Keluargaku juga menceritakan kejadian ketika kami tertinggal kepada keluargaku yang lain. Ketika mereka mendengar cerita itu mereka tertawa geli. Aku dan temanku jadi malu karena itu. Oh... ini memang kejadian yang tak terlupakan
Nah, teman-teman itu adalah pengalaman yang tak akan pernah kulupakan. Mungkin bisa menghibur teman-teman kalaupun itu teman-teman anggap lucu.
I'm short girl who has short hair and glasses. I'm fourteen going on fifteen years old. I live at small city in Indonesia. I love reading, eating, and ice cream. Leave a greeting in my chat box. Simple, unique, and weird.
More about me»
Post a Comment